Rabu, 5 Mei 2021

Dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro. Pemerintah Desa Kalidawe mengadakan sosialisasi sinkronisasi keamanan di musim pandemi covid-19.

Seperti halnya kegiatan ini yang diselenggarakan dibalai Desa Kalidawe, kegiatan PPKM mikro Tahun 2021 dihadiri oleh Kepada Desa beserta perangkatnya, Bhabinkamtibmas, Babinsa, BPD, LPM, Linmas, TP PKK, RT, RW dan Karang Taruna.

Munaji selaku Kepala Desa Kalidawe, mengatakan agar warga yang hadir pada sosialisasi ini untuk bersama-sama ikut memantau warga yang datang dari luar daerah atau luar Negeri. dan dihimbau untuk semua masyarakat slalu menerapkan protokol kesehatan.

Selain itu, Bripka Otniel Adi Wardana, S.H. selaku Bhabinkamtibmas Desa Kalidawe mengatakan untuk anggota linmas harus lebih aktif dalam menjaga dan memantau keamanan Desa dalam mencegah penyebaran wabah virus covid-19 ini.

dan diacara yang sama, Serda Nuroso Selaku Babinsa Desa Kalidawe mengatakan kepada masyarakat untuk memperketat pendaatan warga yang datang dari luar daerah maupun luar negeri yang masuk di Desa Kalidawe.

 

 

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?